Franchise Richeese Factory: Info Sekilas, Modal dan Cara Bergabung

0
Richeese Factory Cover

Perkembangan bisnis kuliner yang pesat menempatkan Franchise Richeese Factory sebagai salah satu pilihan bisnis yang patut untuk dicoba. Di berbagai kota di Indonesia, banyak orang berlomba-lomba untuk membuka usaha kuliner dengan konsep yang unik dan menarik.

Untuk keterangan lebih lanjut mengenai Franchise Richeese Factory, artikel ini menyediakan informasi tentang sejarah, menu yang ditawarkan, dan syarat franchise yang dibutuhkan untuk membuka restoran siap saji ini. Jadi, bagi Anda yang tertarik dengan bisnis kuliner yang satu ini, silakan simak informasi selengkapnya berikut ya!

Tentang Richeese Factory

Richeese Factory Cover 1

Richeese Factory, sebuah restoran cepat saji yang menjadi bagian dari PT Richeese Kuliner Indonesia, merupakan salah satu anak perusahaan dari PT Kaldu Sari Nabati Indonesia yang telah berdiri sejak tahun 1993. Pada tanggal 8 Februari 2011, restoran siap saji ini berdiri di Paris Van Java Mall, Bandung, Jawa Barat. Dikenal sebagai destinasi kuliner yang mengusung menu utama berupa olahan ayam krispi dengan saus keju, restoran ini menawarkan pengalaman berbeda untuk para pengunjung dari berbagai kalangan dan usia.

Dengan desain yang dikemas secara unik, restoran siap saji ini menciptakan suasana yang nyaman bagi para pelanggan untuk menikmati kebersamaan serta keceriaan sambil menikmati ragam menu yang disajikan. Seiring dengan perkembangan zaman, Richeese Factory telah memperluas jaringannya ke kota-kota besar di Indonesia, dengan total 162 outlet pada tahun 2019. Pertumbuhan ini akan terus berlanjut di tahun-tahun berikutnya.

Inovasi dalam layanan dan pengalaman yang memuaskan bagi para pelanggan menjadi fokus utama untuk Richeese Factory, baik bagi pelanggan, investor, maupun pihak lainnya. Pencapaian tim Richeese Factory pun mendapat pengakuan atas kinerjanya dengan meraih penghargaan Medali Perunggu dalam WOW Brand 2018 kategori “Fast Food Restaurant” di Indonesia. Dengan kehadirannya yang kuat dan rekam jejak yang sangat baik serta reputasi pelayanannya yang memuaskan, Restoran siap saji ini pun telah menjadi terkenal di kalangan masyarakat Indonesia.

Menu Richeese Factory

Richeese Factory Menu

Ketika datang ke restoran Richeese Factory, semua orang tahu bahwa restoran tersebut menawarkan ayam goreng yang menggugah selera dengan saus keju yang nikmat. Pilihan menu di Richeese Facotry didasarkan pada selera atau preferensi pelanggan mereka. Tersedia juga berbagai paket ayam yang terjangkau dan ramah kantong. Selain itu, mereka juga memiliki makanan ringan dan makanan penutup yang lezat di menu mereka.

Menu-menu yang tersedia di restoran siap saji ini antara lain French Fries, Richoco Ice Cream Cup, Potato Pom Pom, Cheese Crackling, dan BBQ Potato Wedges. Restoran ini juga memiliki menu dengan harga terpisah untuk hidangan seperti Hot and Spicy Chicken, Fire Chicken Bit, Fire Chicken Wing, dan banyak lagi. Untuk anak-anak, ada makanan yang disiapkan khusus dengan nama Kids Meal, antara lain Combo Kids Meal Richicken dan Combo Kids Meal Crispy Chicken. Dan terakhir, restoran siap saji ini menawarkan paket lainnya bernama Big Order dan Combo Favorite untuk pengalaman bersantap yang lengkap dan memuaskan.

Paket Franchise Richeese Factory

Untuk bergabung menjadi bagian dari franchise restoran siap saji ini, ada beberapa persyaratan yang perlu diketahui dan dipenuhi. Walaupun bukan merupakan merek yang besar, Richeese Factory memiliki karakter unik dari pemasaran produknya. Berikut adalah beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk membuka franchise restoran siap saji ini :

Pastikan Anda telah menemukan lokasi yang cocok untuk membuka restoran Richeese Factory. Lokasi tersebut harus memiliki luas minimal sekitar 800 meter persegi.

Selain itu, Anda harus memiliki bangunan dengan ukuran minimal 150 meter persegi untuk keperluan restoran siap saji ini.

Usaha ini juga memerlukan modal yang cukup besar, sekitar Rp 4 – 6 Miliar, sehingga pastikan Anda telah mempersiapkan dana yang cukup sebelum bergabung dengan restoran siap saji ini. Harga tersebut sudah meliputi peralatan, desain, interior, dan beberapa hal lain yang diperlukan. Oleh karena itu, Anda tidak perlu khawatir untuk mendesain outlet karena sudah termasuk dalam harga pembukaan Richeese Factory.

Bagi Anda yang berminat, dapat mengunjungi situs web restoran siap saji ini di http://www.richeesefactory.com/, dan pergi ke bagian “Hubungi Kami”. Dari sana, pilih opsi “Pemasok” atau “Supplier” dan isi detail yang diperlukan.

Ingin mengetahui informasi lebih lanjut tentang franchise dan kemitraan lainnya? Silakan hubungi kami. Bersama tim kami, Anda dapat memperoleh peluang bisnis terbaik dan menemukan cara untuk mendapatkan keuntungan setiap hari.

Jika kamu ingin bertanya perihal franchise atau kemitraan, bisa menghubungi nomor WhatsApp di bawah ini.

WhatsApp Chat Icon

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *