Siapkan Uang Rp205 Juta, Bakmi Jawa Mas Timbul Sudah Milik Kamu

0
(Facebook Bakmi Jawa Mas Timbul)

Indonesia merupakan negara dengan konsumsi mi instan terbesar kedua di dunia setelah China di tahun 2023.

World Instant Noodles Association, melaporkan bahwa masyarakat konsumsi mi instan di Indonesia mencapai 14,54 miliar porsi, setara 12 persen dari total konsumsi global.

Tentu saja, pasar mi Indonesia yang begitu gendut memiliki peluang besar bagi para pebisnis di bidang mi untuk meraup cuan yang besar.

Ada kuliner khas Nusantara yang mempunyai daya tarik tersendiri bagi sebagian besar foodlover, yakni Bakmi Jawa Mas Timbul.

Bisnis bakmi Jawa tak ada kata surut karena kuliner ini selain digemari juga memiliki memori di mana pencinta mi akan selalu kangen akan cita rasanya yang mantap.

(Facebook Bakmi Jawa Mas Timbul)
(Facebook Bakmi Jawa Mas Timbul)

Bakmi jawa sendiri merupakan kuliner khas dari daerah Gunungkidul Yogyakarta, daerah yang letaknya berada di sebelah tenggara Kota Yogyakarta.

Bakmi Jawa sendiri sampai saat ini tidak hanya tersebar di Yogyakarta saja, namun tetapi sudah tersebar hampir di seluruh penjuru Indonesia, bahkan sampai ke luar negeri yaitu Suriname.

Di Yogjakarta kalian bisa menikmati Bakmi Jawa yang enak, namanya Bakmi Jawa Mas Timbul yang lokasinya di Jl.Jambon No.63 Tegalrejo Yogyakarta.

(Facebook Bakmi Jawa Mas Timbul)
(Facebook Bakmi Jawa Mas Timbul)

Foodlover akan menemukan kuliner tak hanya bakmi Jawa, tapi ada menu lainnya seperti Rica-rica , Sop ayam Kampung, Ice Cream & Dessert, Kopi Gayo dan aneka camilan lainnya.

Bakmi Jawa Mas Timbul juga membuka kemitraan. Sediakan saja uang Rp205 juta, maka kamu sudah bisa membuka usaha mi yang namanya sudah tenar ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *